Nusantara Sehat, Membangun Indonesia dari Pinggiran part II

Assalamualaikum, Selamat datang kembali ke blog saya yang akan membahas tentang Nusantara Sehat.... Tahap pembekalan Nusantara sehat... Pembekalan NS biasanya dilakukan kurang lebih 40 hari, adapun hal-hal yang harus dipersiapkan saat pembekalan yaitu seperti yang tertera di website, kamu bisa download sendiri, tapi selain itu, sekedar info, nanti disana kamu akan memerlukan obat gatal, obat batuk dan sunblock., mau tau apa aja kegiatan kami selama pembekalan?? Baca terus sampai habis hahaha 1. Kita akan melakukan registrasi saat pembekalan, dengan membawa berkas yang dulunya di upload di akun NS selain itu harus membawa surat keterangan bebas narkoba, surat berbadan sehat, SKCK dan sebagainya, kamu akan diregistrasi kembali, lalu kamu akan digiring masuk ke kamar / asrama masing-masing. Biasanya yang paling cepat datang untuk regist yang paling enak, karena bebas milih kamar, ya maaf- maaf aja kalo misalnya datengnya sore yaa paling kebagian di lantai 3 wkwkkw, kebanyangkan bawa barang 2 koper terus angkut sendiri ke lantai 3?? Biasanya kalian akan dismbut dengan makan siang bersama sembari beristirahat di asrama, karena siap-siap untuk pertemuan malam hari untuk pembagian kelompok. 2. Pembagian kompi/ kelompok. Biasanya akan langsung dibagi malam itu juga kelompok kita, jadi yang pertama akan di bagi menjadi 3 kompi, yaitu kompi A, kompi B dan Kompi C dan masing-masing kompi tersebut akan dibagi menjadi 3 pleton yaitu pleton A1,A2,A3,B1,B2,B3,C1,C2 dan C3. Jadi saya kurang tau juga sih apa dasar pembagian kelmpok ini, tapi biasanya pembagian kelompok ini akan menentukan penempatan kita nantinya saat bertugas, mulai dari A1 hingga C3 alur penempatannya itu mulai dari daerah barat ke timur, misalkan daerah penempatan NS saat itu di ACEH, SUMBAR, BENGKULU, LAMPUNG, JABAR, KALTIM, NTT, SULSEL, SULUT, MALUKU, PAPUA maka penempatan untuk kompi A1 di aceh, A2 di sumbar, A3 di bengkulu dan begitu seterusnya sampai C3 di papua, begitu sih pengalaman saya. Jadi kalian akan dibagikan kompi untuk mulai latihan untuk upacara pembukaan pembekalan NS dimana yang biasa membuka acara pembekalan ini yaitu ibu MENKES bahkan pada NS batch III pernah di buka oleh Presiden. Pada pembagian kelompok ini kalian hanya akan perkenalan, dan HP biasa masih bisa di gunakan, tetapi peraturan mulai berlaku untuk yang lain seperti, jam 04.00 harus bangun pagi, senam, mandi lalu solat subuh, jam 05.30 sarapan pagi di ruang makan, jam 06.00 sudah mulai gerak jalan keliling lapangan dan mengikuti apel pagi, jam 12 makan siang dan solat zuhur, jam 15.30 solat ashar dan jam 18.00 makan malam dan itu rutin dilakukan sampai penutupan pembekalan.
3. Hari pertama menginap di tempat pembekalan biasanya kalian akan dibagikan baju seragam, mulai dari baju olahraga, baju loreng, baju PDH, sepatu yang beratnya luar biasa, sepatu olahraga, tas ransel untuk pembekalan dan sebagainya. Setelah itu kalian akan mulai dilatih untuk upacara pembukaan NS karena itu membutuhkan waktu berhari-hari, selain itu kalian akan mulai tidak boleh menggunakan HP karena akan disita pada malam harinya dan kalian harus ucapkan sampai jumpa 40 hari kedepan pada HP kalian, tapi pastikan dulu baterai HP kalian cabut, kalo yang batrai tanam, usahakan full ya, karena banyak kejadian setelah 40 hari gak nyala, Hpnya mati untuk selamanya wkwkkw 4. Selanjutnya sampailah pada hari pembukaan, setelah hari itu kalian akan mulai diberikan materi oleh staff kemenkes tentang banyak hal, untuk bidan, perawat dan dokter maka bersiaplah, karena kalian akan pergi kunjungan atau pemaparan materi di Rumah sakit kurang lebih sebanyak 3 kali, untuk ahli gizi akan merasakan juga kunjungan ke rumah sakit tapi hanya 1 kali di hari-hari terakhir bersama dokter, bidan dan perawat. Selain profesi tersebut akan merasakan hiruk pikuk materi yang begitu banyak dari staff kemenkes. Jadi nanti dari kompi tadi kalian akan dibagi menjadi beberapa kelas, waktu saya kemarin ada kelas 6 kelas. Nah kalian akan belajar bersama teman kelas kalian selama 40 hari. Jadi pemberitahuan penempatan akan kalian ketahui setelah kurang lebih seminggu pembekalan dan disanalah kalian akan tau siapa saja teman satu tim yang akan brangkat bersama ke tampat penempatan. Materi yang akan disampaikan oleh kemenkes setiap hari, mulai pagi hingga sore hari, untuk malam hari kita akan di ambil alih lagi oleh koandan-komandan untuk di tempa lagi. Jadi materi yang disampaikan kemenkes sangatlah banyak dri semua profesi, lebih banyak ke program2 yang akan dihadapi di puskesmas, mulai dari manajemen puskesmas, program KIA, program GIZI, program P2P, program KESLING, program promosi kesehatan, program-prgram lainnya, dan manajemen obat. Selain itu kita juga sampai praktek membuat RUK (Rencana Usulan Kegiatan) Puskesmas. Jujur aja saat materi dari KEMENKES agak sedikit ngeblank krna malamnya ada kegiatan dari komandan , selain itu juga da jadwal jaga asrama yang otomatis bikin kita gak bisa istrahat tapi pagi sampai sore harus dikasi materi dari KEMENKES, alhasil waktu dikelas ngantuk-ngantukan semua wkwkwk. Ya begitulah kurang lebih rutinitas sehari-hari di pusdikkes, banyak juga yang sakit karena daya tahan tubuhnya krang, trus yang jadi langganan adalah gatal-gatal dan batuk, semua pada kena batuk disana. O iya lupa, kalian juga akan diajarkan banyak praktek salah satunya PPGD/kegawatdaruratan kalian akan diajarkan BDH (bantuan hidup dasar) asik lah pokoknya kalian akan disuruh membuat simulasi bencana dan kalian akan berperan sebagai korban, ataupun tenaga medis, biasanya kalian juga akan dibagi menjadi 3 kelompok untuk ditampilkan nanti saat penutupan pembekalan ada kelompok BDM (bela diri militer), POL (Pertolongan orang luka) dan PBB (peraturan baris berbaris) yang hampir tiap malam kalian lakukan setelah mendapat materi dari staff kememnkes. 5. Hari-hari terakhir sekitar seminggu menjelang penutupan, kalian akan dipertemukan / didatangkan kepala puskesmas/ yang mewakali untuk bertemu di Pusdikkes,disanalah perkenalan kalian sama KAPUS tempat kalian akan bertugas nanti. Jadi RUK yang telah kalian susun akan ditampilkan saat itu dan nantinya akan kalian bawa ke penempatan. Selain mempersiapkan itu, kalian juga harus mepersiapkan acara penutupan pembekalan NS yang tentunya akan di tutup oleh ibu MENKES. Jadi kegiatan kalian sangat padat,jadi harus bener2 fit, jangan takut gak bisa belanja, kalian akan diizinkan kok untuk membeli keperluan kalian atau bahkan ke ATM terdekat untuk ngambil uang atau apa, tapi syaratnya kalian harus tetap dalam pengawasan komndan, jadi kalian keluar ke alfamart pun di kawal komandan wkwkkw. O iya nanti selama pembekalan kalian juga bakal dapet uang harian kok, dan akan dibagi setiap 10 hari, jadi tenang aja ya guys hahahaha 6. Dan tibalah saatnya penutupan pembekalan kalian akan menampilkan 3 drama, pertama drama bencana dan tim POL yang akan tampil. Sedangan untuk PBB maupun BDM akan tampil sesuai gerakan yang telah diajarkan komandan, penutupan pembekalan ini akan berjalan seru. Biasanya saat penutupan, bagi yang keluarganya mau datang di perbolehkan untuk datang, dan setelah penutupan kalian akan di ajak dinner di hotel untuk melengkapi acara penutupa. Setelah itu ada masa tunggu untuk pemberangkatan ke tempat tugas, biasanya hanya 3-5 hari, nah disana kalian bisa bebas keluar dan membeli peralatan yang kalian butuhkan di tempat tugas. Finally tibalah saatnya pemberangkatan, biasanya pemberangkatan dilakukan berdasarkan daerah / per provinsi tempat tugas. Dan perjalanan di mulai hahahah
Sampai sini dulu, untuk cerita saat tiba ke tempat tugas akan dilanjutkan di waktu berikutnya, wassalam....

Komentar

  1. mudah mudahan bangsa indonesia semakin sehat.
    cara memutihkan wajah

    BalasHapus
  2. artikelnya sangat informatif, menarik untuk dibaca. sukses selalu.
    cara membersihkan karang gigi

    BalasHapus
  3. masalah gizi itu penting sekali namun terkadang kita tidak memperhatikannya, padahal berpengaruh langsung pada kesehatan.
    cara membuat masker lidah buaya

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

akhirnya kembali lagi

fisiologi olahraga (sistem saraf)

Carbohydrate Counting